Taipei (BCZ) Seorang pria pengangguran di Taiwan rela untuk mencuri hanya karena ingin dipenjarakan untuk mendapatkan makan dan tempat tidur gratis di dalam penjara. Tsou Hao-Lan, demikian nama pria yang tidak mempunyai pekerjaan dan tempat tinggal tersebut. Ia sebelumnya baru dibebaskan dari penjara karena melakukan pencurian sekotak makanan di sebuah pusat perbelanjaan di Taipei.
Ia kemudian ditangkap kembali karena mencuri sepasang sepatu, namun karena dianggap bukan kesalahan berat, sang pemilik sepatu setuju untuk melepaskannya. Namun keesokan harinya ia kembali ditangkap karena melakukan aksi pencurian.
Hao-Lan menyatakan tindakannya tersebut ia lakukan karena ia ingin berada di dalam penjara untuk bisa mendapatkan makanan dan tempat tinggal gratis.
“Sungguh disayangkan. Jika seseorang yang tidak mampu datang ke tempat ini pada saat makan siang, kami tentu akan menyediakan makanan bagi mereka,” kata seorang petugas kepolisian di Taipei.
Krisis ekonomi saat ini tengah melanda negara tersebut terutama pada tahun 2009 ini. Hal ini lebih disebabkan karena menurunnya tingkat permintaan barang elektronik buatan negara tersebut di pasaran luar negeri. (jhs)KEPRITODAY.COM
sumber :http://tidakmenarik.wordpress.com/2009/06/17/pria-pengangguran-ketagihan-dipenjara/
0 komentar